Asal Usul Kelezatan Rendang Minangkabau
Masakan padang paling enak ini memiliki nilai filosofi tersendiri
4 min read
![]() |
Nasi Rendang |
Sobat rancax pasti tau makanan bernama Rendang kan, dan pasti sudah pernah mencicipi kelezatanya. Rendang merupakan jenis makanan yang pada umumnya berbahan baku daging dengan bumbu kaya rempah-rempah. Rasa rendang sendiri bercita rasa pedas. Ngomong-ngomong soal rendang saya yakin masih banyak yang belum tau tentang rendang kenapa ada rendang.
Rendang atau Randang merupakan jenis masakan khas sumatra barat Minangkabau. Pada tahun 2011 rendang di nobatkan sebagai satu dari 50 makanan terlezat di dunia. Penobatan ini di lakukan oleh World's 50 Most Delicious Foods dan rendang berada pada peringkat pertama. Sebagai warisan budaya dari Minangkabau, kita sebagai orang Indonesia tentunya sangat bangga dengan budaya kita.
Di kampung aslinya sendiri Masakan padang paling enak ini menjadi kepala hidangan bagi sajian masakan. Atau boleh dibilang keberadaan rendang punya tempat terhormat dalam kebudayaan orang-orang Minangkabau. Tidak hanya itu di minangkabau rendang memiliki Filosofi tersendiri bagi masyarakat. Yaitu melambangkan musyawarah yang diambil dari 4 bahan pokok untuk memasaknya yaitu.
A. Filosofi Rendang.
![]() |
Memasak Rendang |
1. Daging
Daging pada rendang memiliki nilai filosofi yang melambangkan niniak mamak atau pemimpin suku.
2. Kelapa
Kelapa atau karambia pada masakan rendang memiliki filosofi sebagai lambang cadiak pandai atau kaum intelektual.
3. Cabai
Cabai atau biasa di sebut lado pada rendang bagi masyarakat Minang memiliki filosofi sebagai lambang alim ulama, sebagai pelita dalam gelap.
4. Bumbu dan pelengkap lainya
Bumbu dalam masakan rendang memiliki filosofi melambangkan masyarakat minang itu sendiri.
Jika di lihat dari asal-usulnya masakan rendang di Minangkabau (sumatra barat) tidak di ketahui kapan pertama kali di buat. Yang jelas di setiap acara adat rendang selalu menjadi primadona dari masakan lainnya. Keberadaan rendang tidak pernah absen dalam berbagai acara adat dan perayaan di minangkabau.
Menurut kaba (legenda rakyat) ada yang mengatakan keberadaan rendang muncul bersama lahirnya kebudayaan dan adat istiadat dari orang-orang minangkabau itu sendiri. Menurut hikayah Amir Hamzah sastrawan melayu klasik rendang sudah ada sejak abat ke16 sekitar tahun 1550.
Seiring dengan kebudayaan orang Minang yang suka merantau. Maka budaya memasak rendangpun ikut menyebar di berbagai wilayah di sumatra pada saat itu. Seperti jambi, riau, mandailing termasuk kenegeri sembilan malaysia dimana di sana banyak sekali perantau minang yang bermungkim. Bahkan ada sebagian perantau minang yang sudah menjadi warga negara malaysia.
Bagi orang Minang kata rendang bukanlah sebuah nama dari jenis masakan. Tetapi kata rendang atau Randang merupakan sebuah istilah dalam mengolah masakan. Makanya masakan yang disebut orang-orang sebagai rendang itu tidak selalu berbahan baku daging saja tetapi banyak varianya seperti.
B. Varian Dari Masakan Rendang.
- Rendang Telur
- Rendang Ayam
- Rendang Bebek
- Rendang Hati
- Rendang Ikan Tongkol
- Rendang Paru
Namun untuk di hidangkan dalam setiap acara adat di Minangkabau lebih dominan di gunakan Rendang dengan bahan baku daging sapi atau daging kerbau. Sobat rancax tahu tidak kalau rendang otentik asli orang Minang itu tahan berminggu-minggu tanpa di beri bahan pengawet. Syaratnya harus di simpan pada wadah yang tertutup rapat dengan suhu kamar. Jika itu di lakukan dengan baik maka rendang bisa tahan hingga 3 sampai 4 minggu loh.
C. Alasan Rendang Asli Bisa Tahan Lama.
1. Bumbu Dari Rendang
Bumbu dan rempah dari masakan rendang menjadi penyebab utama kenapa rendang bisa tahan lama 3 sampai 4 minggu. Bumbu dan rempah dari rendang memiliki senyawa alami yang bisa memperlambat terjadinya pembusukan pada masakan tersebut. Itulah sebabnya rendang bisa tahan lama asal di simpan dengan benar.
2. Cara Memasak Rendang
Cara memasaknya juga sangat mempengaruhi rendang itu bisa tahan lama atau tidak. Rendang asli yang di masak orang Minang biasanya bewarna hitam kecokelatan. Teksturnya kering dan agak alot berminyak yang bersumber dari santan kelapa sebagai bumbu utamanya. Proses memasak rendang bisa memakan waktu 4 jam lebih hingga benar-benar kering.
Jika di masak setengah jalan atau misalnya dari 4 jam menjadi 2 jam saja maka beda lagi namanya. Itu bukan rendang tetapi "kalio" begitu orang Minang menyebutnya. Walaupun belum 100% proses memasak menjadi rendang selesai, namun tetap saja rasanya akan enak. Kelemaha dari kalio ini tidak bisa tahan lama cuma bisa bertahan 2 sampe 3 hari saja itupun harus di panaskan lagi.
D. Toping Pada Rendang.
![]() |
Hidangan Rendang |
Kadang-kadang di Minang sana para ibu-ibu juga menggunakan toping kentang. Kentang yang berukuran sebesar kelereng di bersihkan terlebih dahulu kemudian tanpa di kupas kulitnya lalu di masak bersama bumbu rendang. Kemudian ada lagi yang menggunakan toping kelapa, iya kelapa di potong kecil persegi lalu di masak bersama bumbu rendang lainya hingga kering.
Itulah sekilas tentang rendang masakan asli Minang sumatra barat yang di sukai banyak orang. Baik pecinta kuliner dalam negri maupun hingga manca negara. Menikmati kelezatan rendang akan lebih sempurna bersama sepiring nasi hangat dengan sayur gule kol. Hmmmmmm yummmy.... tambuah ciek..... hahaha bikin ngiler aja ya sobat rancax.
Post a Comment